Sayur Babanci Kuliner Khas Betawi

SAYUR BABANCI

SAYUR BABANCI

“Sayur Babanci adalah kuliner khas Betawi yang sudah sulit ditemui di warung-warung khas Betawi”

Sayur Babanci atau Ketupat Babanci adalah kuliner khas dan unik dari Kota Jakarta. Sebenarnya Kuliner ini bukanlah masakan sayur, bahkan tidak ada sayurnya sama sekali. Konon, nama Babanci diambil dari “perilaku” sayur ini yang tidak jelas kelaminnya alias banci; gulai tidak, kare tidak, soto juga tidak.

Ada juga beberapa orang yang meyakini bahwa nama Babanci diambil dari perpaduan antara babah dan enci yang disinyalir makanan ini dulunya dibuat oleh para peranakan Betawi-Tionghoa. Karena hanya dari golongan mandor dan tuan tanah saja yang bisa menghadirkan makanan ini pada hari raya. Secara umum, Sayur Babanci atau Ketupat Babanci rasanya menyerupai gulai yang sangat dominan di aroma dan rasa rempah yang kuat. Baca Selengkapnya

Leave a comment